Kamis, 06 Oktober 2022

Kandidat Ketua OSIS dan Wakil SMPIPA 2022/2023

Organisasi Intra Sekolah (OSIS) periode 2021/2022 akan segera berakhir, telah tiba waktunya untuk pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS serta anggota-anggota baru. SMP Islam Plus Assalamah akan segera mengadakan kembali pilkaos, atau pemilihan ketua OSIS. Sama seperti tahun kemarin, terdapat empat calon ketua OSIS dan empat calon wakil ketua OSIS. Kali ini, semua kandidat merupakan siswa kelas delapan.

Hari ini, mereka memperkenalkan diri di depan para murid juga mengundi nomor dan pasangan. Sebelum pengundian dimulai, acara dibuka oleh Bapak Wakhid Ghufron selaku Kepala Sekolah SMP Islam Plus Assalamah. Beliau menyampaikan beberapa pesan, salah satunya pesan untuk siswa-siswi untuk memilih kandidat terbaik.

Kemudian, para kandidat diminta untuk mengambil kertas undian dari dua buah kotak, satu untuk calon ketua OSIS dan satu lagi untuk calon wakil ketua OSIS. Bila mendapatkan nomor yang sama, maka mereka akan menjadi pasangan. Yuk, berkenalan dengan para calon ketua dan wakil ketua OSIS kita!

Kandidat Ketua OSIS dan Wakil SMPIPA 2022/2023
Para kandidat membuka kertas undi 

Kandidat nomor satu, Ardelia R dari kelas 8 Al Mukhtar yang juga pengurus OSIS 2021/2022 seksi bidang Komunikasi, Informasi dan Telekomunikasi serta wakilnya, Nadiah Sifa dari kelas 8 Al Hamid. Nadiah sempat mendapatkan ranking satu dalam mapel agama saat kelas 7 dan baru saja mewakili sekolah dalam lomba MAPSI.

Kandidat nomor dua adalah Adra Sauqina dari kelas 8 Al Hamid dan wakilnya Kayana Ruliff dari kelas 8 Al Mukhtar. Ruliff juga pengurus OSIS 2021/2022 seksi bidang Prestasi Akademik dan Nonakademik, lho!

Ketiga, ada Langit Harimaloda dari kelas 8 Al Mukhtar, juga anggota OSIS seksi bidang Literasi, Sastra dan Budaya. Ada Divo Satrio menjadi calon wakil ketua OSIS dari kelas 8 Al Hamid, anggota pengurus OSIS seksi bidang Prestasi Akademik dan Nonakademik.

Terakhir, kandidat nomor empat adalah Khansa Sofi dari kelas 8 Al Hamid yang juga pengurus OSIS 2021/2022 seksi bidang Komunikasi, Informasi dan Telekomunikasi dengan Muhammad Ilham A dari kelas 8 Al Mukhtar.

Pasangan-pasangan untuk pilkaos 2022/2023 

Akan ada penyampaian visi misi dari masing-masing pasangan pada hari Jumat, 14 Oktober 2022. Pastinya, semua kandidat akan menyampaikan visi misi terbaik bagi mereka. Dari penyampaian visi dan misi serta debat terbuka di Jumat setelahnya, kalian dapat menentukan kandidat paling baik. Jangan lupa pilih kandidat terbaik versimu di pemilihan nanti, diharapkan tidak ada yang memilih dua kandidat sekaligus, atau mengosongkan kertas pemilihan, yang melanggarnya akan diberikan sanksi. Ayo tentukan dan pilih kandidat favoritmu!

 

Nama penulis : Nailah Aieola Nabihah 

Kelas 9 Al Burhan 

0 komentar:

Posting Komentar

 

Ruang Cipta Siswa Published @ 2014 by Ipietoon